- LA Lakers kembali mengalami kekalahan setelah sempat mendapatkan tiga kemenangan beruntun.
- Masih tanpa LeBron James, Lakers ditundukkan Phoenix Suns.
- Kekalahan ini membuat Lakers terdampar di posisi 14 Wilayah Barat.
SKOR.id - Setelah terpuruk di awal musim, LA Lakers mampu menunjukkan tajinya dalam tiga laga terakhir. Mereka sukses menundukkan Brooklyn Nets, Detroit Pistons, dan Phoenix Suns.
Pencapaian yang hebat karena rentetan kemenangan tersebut didapat tanpa hadirnya LeBron James akibat mengalami cedera otot.
Sayang, Lakers gagal memperpanjang rangkaian kemenangannya. Bertandang ke markas Phoenix Suns, Footprint Center, Rabu (23/11/22) WIB, tim asuhan Darvin Ham tersebut tunduk 105-115.
Pada pertandingan ini, Anthony Davis bermain gemilang. Meskipun ratingnya -3, dia sukses membukukan double-double, 37 poin dan 21 rebound.
Persentase field goal-nya juga sangat tinggi, 64,7 persen. Namun hal tersebut jelas belum cukup untuk membawa Lakers mengalahkan Suns.
Selain Anthony Davis, Lonney Walker IV juga menunjukkan penampilan memukau. Pemain berusia 23 tahun itu mencetak 24 angka.
Sedangkan di kubu Phoenix Suns, Mikal Bridges dan Devin Booker menjadi top performer. Mereka sama-sama membuat 25 poin.
Adapun, center Deandre Ayton mencatat double-double, 14 poin dan 15 rebound.
Sukses Suns ini melontarkan mereka ke puncak klasemen Wilayah Barat dengan raihan 11 kemenangan dan enam kekalahan.
Sebaliknya, tim milik Jeanie Buss terdampar di posisi 14 klasemen Wilayah Barat dengan lima kemenangan dan 11 kekalahan.
Pencapaian mereka hanya unggul dari Houston Rockets yang masih mengalami krisis hasil di NBA musim ini, meskipun ada perbaikan dalam tim asuhan Stephen Silas.
Hasil NBA 2022-2023, Rabu (23/11/22) WIB:
Brooklyn Nets vs Philadelphia 76ers 106-115
Sacramento Kings vs Memphis Grizzlies 113-109
Detroit Pistons vs Denver Nuggets 110-108
LA Lakers vs Phoenix Suns 105-115
Berita Lainnya NBA 2022-2023:
Baca Juga: Hasil NBA 2022-2023: Bulls Putus Tren Kemenangan Celtics, Warriors Tak Berkutik
Baca Juga: Hasil NBA 2022-2023: Nets Jinakkan Blazers, Kawhi Leonard Comeback