- Khris Middleton harus absen selama dua pekan karena mengalami cedera lutut MCL.
- Dengan demikian, Khris Middleton tak bisa membela Milwaukee Bucks saat menghadapi Chicago Bulls dalam sisa laga babak pertama NBA Playoff 2022.
- Saat ini, Milwaukee Bucks dan Chicago Bulls berada dalam kedudukan sama kuat 1-1.
SKOR.id - Kabar buruk menimpa Milwaukee Bucks dalam perjuangan mereka di NBA Playoff 2022.
Menghadapi series babak pertama melawan Chicago Bulls, tim asuhan Mike Budenholzer tersebut justru kehilangan Khris Middleton.
Khris Middleton harus absen selama dua pekan usai mendapat cedera lutut MCL pada game kedua kontra Bulls yang digelar di Fiserv Forum, Milwaukee pada Kamis (21/4/2022) WIB.
Setelah mengalami masalah di lututnya, Middleton langsung melakukan pemeriksaan Magnetic Ressonance Imaging (MRI).
Hasil dari tes itu menyatakan bahwa MCL pemain 30 tahun itu memang bermasalah sehingga harus menepi untuk sementara waktu.
"Khris is a huge part of this team, this organization, this city. We'll just keep rallying with him." pic.twitter.com/PJHItizVIb— Milwaukee Bucks (@Bucks) April 22, 2022
Kehilangan Middleton jelas menjadi kerugian besar bagi Bucks mengingat tim yang mereka hadapi adalah Bulls.
Apalagi absen dua pekan barulah vonis yang diberikan tim medis. Pada kenyataannya, banyak pemain yang harus absen lebih lama dari itu.
Dengan demikian, sangat mungkin Khris Middleton harus melewatkan seluruh game tersisa kontra Bulls.
Ini jelas sinyal yang kurang baik mengingat DeMar DeRozan dan kawan-kawan adalah lawan yang sangat tangguh.
Bahkan, Bulls sempat berada di puncak klasemen Wilayah Timur sebelum perlahan menurun pada akhir musim reguler.
Game ketiga antara Bucks kontra Bulls sendiri dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (23/4/2022) pagi WIB di United Center, Chicago.
Berita NBA Lainnya:
Hasil NBA Playoff 2022: Comeback, Memphis Grizzlies Ungguli Timberwolves 2-1
NBA Playoff 2022: Pemain Kunci Mulai Bertumbangan karena Cedera