- NBA 2021-2022 akan kembali besok setelah jeda All-Star Game.
- Brooklyn Nets jadi salah satu klub yang bermain, Kamis (24/2/2022).
- Pun demikian dengan Chicago Bulls yang akan menjamu Atlanta Hawks.
SKOR.id - NBA 2021-2022 segera memasuki paruh kedua kompetisi, menyusul rampungnya rangkaian All-Star Game.
Kamis (24/2/2022) WIB, klub-klub NBA akan kembali berjibaku. Setidaknya ada tujuh pertandingan yang akan tersaji.
Brooklyn Nets yang baru melakukan perombakan setelah men-trade James Harden ke Philadelphia 76ers akan bermain.
Tim asuhan Steve Nash tersebut berhadapan dengan Boston Celtics di Barclays Arena, Brooklyn, New York.
Klub yang sedang naik daun, Chicago Bulls, juga bertanding di kandang mereka sendiri, United Center, Chicago, Illinois.
Skuad asuhan Billy Donovan tersebut berhadapan dengan Finalis Wilayah Timur musim lalu, Atlanta Hawks.
Berikut jadwal NBA Rabu (23/3/2022) WIB
07.00 WIB Cleveland Cavaliers vs Detroit Pistons
07.30 WIB Boston Celtics vs Brooklyn Nets
08.00 WIB Atlanta Hawks vs Chicago Bulls
08.00 WIB Memphis Grizzlies vs Minnesota Timberwolves
08.00 WIB Phoenix Suns vs OKC Thunder
10.00 WIB Golden State Warriors vs Portland Trail Blazers
10.00 WIB Denver Nuggets vs Sacramento Kings