- Los Angeles (LA) Lakers masih kesulitan menyuguhkan permainan yang konsisten.
- Berhadapan dengan juara bertahan NBA, Milwaukee Bucks, LeBron James dan kolega tumbang 116-131.
- Giannis Antetokounmpo jadi aktor kemenangan Bucks dengan mencetak 44 poin.
SKOR.id - NBA 2021-2022 berlanjut dengan menggelar 10 pertandingan pada Rabu (9/2/2022) WIB.
Ujian berat dialami Los Angeles (LA) Lakers saat menjamu juara bertahan, Milwaukee Bucks, di Crypto.com Arena.
Bucks, yang dimotori oleh Giannis Antetokounmpo, mengobrak-abrik permainan Lakers dan menang 131-116.
Antetokounmpo menjadi biang keladi kehancuran Lakers dengan mencetak 44 poin, 14 rebound, dan 8 assist.
"Dia membuat semuanya kelihatan mudah," ujar pemain Bucks, Khris Middleton, memuji Antetokounmpo.
"Laga ini menunjukkan seberapa tinggi level permainannya. Sangat menyenangkan melihat manuvernya," imbuhnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Bucks benar-benar dominan pada laga ini. Mereka bahkan sempat mengemas keunggulan 30 poin atas tuan rumah.
Antetokounmpo pun mencetak rekor sebagai pemain ketiga NBA yang membukukan setidaknya 40 poin, 10 rebound, dan 5 assist dalam satu gim.
Dirinya mengikuti jejak Wilt Chamberlain dan Kareem Abdul-Jabbar yang berhasil menorehkan akurasi 85 persen atau lebih.
Dari kubu Lakers, tiga pemain mencetak setidaknya 20 poin. LeBron James jadi top skorer dengan 27 poin, 5 rebound, dan 8 assist.
Dengan hasil, ini, Bucks terus membayangi Miami Heat di puncak klasemen Wilayah Timur dengan catatan pertandingan 35-21. Heat dengan 35-20.
Lakers sendiri masih di peringkat kesembilan klasemen Wilayah Barat dengan rekor 26-29, unggul tipis atas New Orleans Pelicans.
Lihat postingan ini di Instagram
Di laga selanjutnya, Bucks akan melakoni partai ulangan final NBA 2021 lawan Phoenix Suns. Lakers akan bertandang ke markas Portland Trail Blazers.
Berikut hasil lengkap NBA 2021-2022, Rabu (9/2/2022) WIB:
- Philadelphia 76ers 109 - 114 Phoenix Suns
- Atlanta Hawks 133 - 112 Indiana Pacers
- Brooklyn Nets 91 - 126 Boston Celtics
- Memphis Grizzlies 135 - 109 Los Angeles Clippers
- New Orleans Pelicans 110 - 97 Houston Rockets
- Dallas Mavericks 116 - 86 Detroit Pistons
- Denver Nuggets 132 - 115 New York Knicks
- Los Angeles Lakers 116 - 131 Milwaukee Bucks
- Sacramento Kings 114 - 134 Minnesotta Timberwolves
- Portland Trail Blazers 95 - 113 Orlando Magic
Berita NBA lainnya:
NBA Umumkan 15 Pelatih Terhebat Sepanjang Masa, 4 Masih Aktif
Hasil NBA 2021-2022: Devin Booker 38 Poin, Suns Pecundangi Bulls
Hasil NBA 2021-2022: Luka Doncic Triple-Double, Dallas Mavericks Sikat Atlanta Hawks