- Chicago Bulls masih belum bisa keluar dari tren buruk.
- Dari 10 pertandingan terakhir yang dilakoni, DeMar DeRozan kalah tujuh kali.
- Terbaru, Chicago Bulls kalah dari San Antonio Spurs dalam laga lanjutan NBA 2021-2022.
SKOR.id - Chicago Bulls sedang berada dalam tren buruk pada NBA 2021-2022. Dari 10 pertandingan terakhir, tim asuhan Billy Donovan itu kalah tujuh kali.
Hasil ini jelas menjadi catatan yang kurang bagus untuk tim asuhan Billy Donovan setela mendapat start gemilang pada awal musim.
Terbaru, Chicago Bulls tumbang di markas San Antonio Spurs dalam laga lanjutan NBA 2021-2022 yang digelar Sabtu (29/1/2022).
Dalam laga yang berlangsung di AT&T Center, San Antonio, Texas itu, Chicago Bulss kalah dengan skor 122-131.
Kekalahan ini mengembalikan Bulls ke tren negatif. Padahal, mereka sudah mulai bangkit dalam dua laga sebelumnya saat mengalahkan Oklahoma City Thunder dan Toronto Raptors.
Absennya Zach LaVine dalam lima dari 10 pertandingan terakhir memang menjadi salah satu penyebab penurunan performa Chicago Bulls.
Namun, mantan pemain Minnesota Timberwolves itu sudah tampil dalam tiga laga terakhir Chicago Bulls.
Zach LaVine sejatinya juga tampil apik dengan mencetak 32 poin untuk Bulls dalam laga kontra Spurs tetapi itu belum cukup menghindarkan timnya dari kekalahan.
Sedangkan di kubu Spurs, Dejounte Murray tak terhentikan dengan torehan double-double berupa 29 poin dan 12 assists.
Begitu juga dengan Jakob Poetl yang memberikan double-double: 21 poin dan 11 rebound.
Berikut Hasil NBA 2021-2022, Sabtu (29/1/2022) WIB:
- Detroit Pistons 103-119 Orlando Magic
- LA Lakers 114-117 Charlotte Hornets
- Boston Celtics 92-108 Atlanta Hawks
- Denver Nuggets 116-105 New Orleans Pelicans
- LA Clippers 114-121 Miami Heat
- Portland Trail Blazers 125-110 Houston Rockets
- Utah Jazz 109-119 Memphis Grizzlies
- Indiana Pacers 113-110 (OT) OKC Thunder
- Chicago Bulls 122-131 San Antonio Spurs
- Minnesota Timberwolves 124-134 Phoenix Suns
- New York Knicks 108-123 Milwaukee Bucks
*) Tim tuan rumah ditulis di belakang; OT=Overtime/babak tambahan.
Berita Basket Lainnya:
Daftar Starter NBA All Star 2022, LeBron James dan Kevin Durant Jadi Kapten
Mengenang Kobe Bryant, Sebuah Patung Perunggu Ditempatkan di Lokasi Kecelakaan
View this post on Instagram