- Youbel Sondakh belajar banyak saat bekerja di Timnas Basket Indonesia.
- Ia mengaku menyerap banyak ilmu dari Rajko Toroman.
- Ilmu-ilmu ini akan ia terapkan saat menangani Satria Muda pada IBL 2022.
SKOR.id - Dua musim menangani Timnas Basket Elite Muda Indonesia, Youbel Sondakh kembali melatih Satria Muda Pertamina Jakarta di IBL 2022.
Ia bertukar tempat dengan Milos Pejic yang pindah dari Satria Muda ke Timnas Elite Muda.
Youbel sendiri punya cerita indah saat menjadi pemain maupun pelatih di Satria Muda. Saat membesut tim ini, Youbel mampu meraih gelar juara IBL 2017-2018.
Selama menjadi bagian dari Timnas Basket, Youbel terus belajar untuk mengaupgrade kemampuannya dalam melatih tim basket.
Apalagi, Youbel juga sempat menjadi asisten Pelatih Timnas Basket Indonesia pada SEA Games 2019 Filipina dan Window I Kualifikasi Piala Asia FIBA 2022.
Masa-masa pengabdiannya di Timnas menjadi waktu yang tepat untuk meningkatkan skill melatihnya. Apalagi, ia juga bekerja bersama Pelatih asal Serbia, Rajko Toroman.
"Saya hampir dua tahun tidak bersama Satria Muda dan bergabung di Timnas," kata Youbel Sondakh mengakui.
"Selama dua tahun intu sya amendapatkan banyak pengetahuan baru ketika bekerja bersama Rajko Toroman. Pada akhirnya dalam basket, itu harus belajar dan terus berkembang," Youbel menuturkan.
Pada IBL 2022, Youbel mendapatkan tantangan besar dalam menangani Satria Muda.
Apalagi, IBL 2022 akan menjadi kompetisi basket Indonesia termegah sepanjang sejarah.
Untuk kali pertama, ada 16 klub yang akan ikut serta. Dulu, paling banyak hanya ada 12 tim yang berpartisipasi di liga profesional.
"Saya akan mencoba menerapkan hal-hal positif yang dilakukan di sana untuk bisa diterapkan di Satria Muda," ucap Youbel.
View this post on Instagram
Berita Basket Lainnya:
Prestasi Timnas Basket Putra ''Tertinggal'' dari Putri, Ini Kata Erick Thohir
Naturalisasi Bukan Jalan Keluar, Perbasi Akan Kirim Banyak Pemain Indonesia ke Luar Negeri