- Stephen Curry resmi tercatat sebagai pemain dengan catatan tembakan tiga angka terbanyak sepanjang sejarah NBA.
- Rekor pecah setelah Stephen Curry melesakkan tripoin keduanya dalam laga kontra New York Knicks hari ini.
- Stephen Curry mencatat rekor disaksikan langsung oleh dua legenda penembak jitu lainnya, Ray Allen dan Reggie Miller.
SKOR.id - Stephen Curry jadi sorotan utama saat Golden State Warriors menghadapi New York Knicks dalam lanjutan NBA 2021-2022 yang digelar Rabu (15/12/2021) WIB.
Bertandang ke Madison Square Garden, Stephen Curry datang dengan peluang memecahkan rekor three point terbanyak sepanjang sejarah NBA.
Sebelum tip-off dilakukan, pemain 33 tahun itu tercatat sudah melesakkan 2.972 tripoin atau hanya terpaut satu tembakan dari rekor yang dipegang Ray Allen.
Laga baru berjalan 64 detik, Curry berhasil mencetak poin perdananya dalam laga tersebut, tentu saja melalui tembakan tiga angka andalannya.
Hal tersebut membuat Curry sudah sejajar dengan Allen sebagai pemegang rekor tripoin terbanyak sepanjang sejarah NBA.
Sekitar tiga setengah menit kemudian, Curry kembali mencetak angka lewat tembakan tiga angka yang membuatnya resmi melewati rekor milik Allen.
Pemain Golden State Warriors, Kevon Looney, lantas segera mengambil personal foul yang membuat laga terhenti dan dimanfaatkan untuk merayakan pencapaian Stephen Curry.
Ray Allen yang hadir langsung di sisi lapangan pertandingan pun tak segan memberi standing applause untuk sang pemegang rekor.
H I S T 3⃣ R Y
Stephen Curry is officially the greatest shooter this game has ever seen ???? pic.twitter.com/BmEhQFcJDH— Golden State Warriors (@warriors) December 15, 2021
Selain Ray Allen, Reggie Miller yang juga berada dalam daftar tiga besar pemegang rekor three point terbanyak di NBA turut hadir langsung dalam laga tersebut.
Pertandingan pada akhirnya dimenangi oleh Golden State Warriors dengan skor akhir 105-96.
Stephen Curry jadi top skor Warriors dalam laga tersebut dengan torehan 22 poin, yang 15 di antaranya dicetak melalui lima tembakan three point.
Dengan demikian, Stephen Curry makin mantap berada di puncak daftar pemegang rekor tembakan tiga angka terbanyak sepanjang sejarah NBA.
Pemain yang identik dengan nomor punggung 30 itu pun masih berpeluang untuk mempertajam rekornya dalam beberapa tahun terdepan.
View this post on Instagram
Berita NBA Lainnya:
Hasil NBA 2021-2022: Cetak Lima Tripoin, Stephen Curry Dekati Rekor Ray Allen
19 Tahun Berkarier di NBA, LeBron James Bertekad Main Satu Lapangan Bersama Putranya