- Skuad NBA All-Star Game 2021 terus mengalami perubahan.
- Domantas Sabonis menggantikan Kevin Durant yang masih cedera hamstring.
- Brooklyn Nets mengatakan Kevin Durant butuh waktu tambahan untuk pulih dari cedera hamstring.
SKOR.id - Skuad NBA All-Star Game 2021 terus berubah. Terbaru, Domantas Sabonis masuk untuk menggantikan Kevin Durant.
Power forward Indiana Pacers itu akan menggantikan Kevin Durant yang masih cedera hamstring, Jumat (26/2/2021) malam waktu AS.
Informasi itu diumumkan akun Twitter NBA All-Star. Sebagai catatan, ini akan jadi musim kedua pemain asal Lithuania itu dalam All-Star.
Domantas Sabonis juga masuk skuad NBA All-Star Game 2020.
Brooklyn Nets, klub yang diperkuat Kevin Durant, menyebut sang pemain butuh waktu ekstra untuk menyembuhkan cederanya.
Kondisi tersebut memaksanya absen dari NBA All-Star Game 2021, mengingat kebutuhan yang lebih besar dalam hal ini tim.
"Merujuk pemeriksaan rutin MRI pada hamstring kirinya, Kevin Durant butuh masa pemulihan tambahan," demikian keterangan klub.
Untuk diketahui, akibat cedera hamstring kiri, pebasket dengan signature KD itu sudah absen dalam enam pertandingan terakhir.
Di sisi lain, keluarnya Kevin Durant jadi berkah untuk Jayson Tatum yang "naik kelas" dari daftar cadangan jadi starter NBA All-Star.
NBA All-Star Game 2021 akan berlangsung di State Farm Arena, Atlanta, 7 Maret mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Prediksi Verona vs Juventus: Benteng vs Benteng, Siapa Runtuh Lebih Dulu https://t.co/R2fl8coMiC— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 26, 2021
Berita NBA Lainnya:
Hasil NBA: Brooklyn Nets Menggila dengan 8 Kemenangan Beruntun
LeBron James Tanggapi Empat Kekalahan Beruntun LA Lakers di NBA 2020-2021