- Manajer Amartha Hangtuah, Ferry Jupri, mengatakan timnya memaklumi penundaan IBL 2021.
- Amartha Hangtuah telah menyiapkan skenario terburuk karena IBL telah mewanti-wanti sejak tahun lalu.
- Intensitas latihan Amartha Hangtuah telah diturunkan untuk menyiasati kondisi saat ini.
SKOR.id - Ferry Jupri, manajer Amartha Hangtuah, mengaku maklum dengan keputusan menunda Indonesian Basketball League (IBL) 2021.
Dalam konferensi pers virtual, Sabtu (9/1/2021), IBL mengumumkan liga musim ini awalnya dijadwalkan 15 Januari, mundur hingga bulan Maret.
Keputusan itu diambil untuk menghormati peraturan pemerintah pusat soal Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Jawa dan Bali.
Ferry Jupri yang juga hadir sebagai perwakilan klub IBL 2021, mengatakan bahwa timnya telah mengantisipasi mundurnya jadwal, jauh-jauh hari.
"Kami (klub) sudah coba antisipasi hal tersebut. IBL pun telah memberi gambaran kalau misalnya Januari terjadi sesuatu, ada Plan B," katanya kepada media.
"Ini sudah disampaikan IBL setelah pembatalan (2020), Oktober. Sebenarnya kami tidak terlalu kaget karena sejak awal, manajemen ada prediksi untuk worse case."
Hangtuah memastikan, pemain maupun pelatih telah mempersiapkan diri terkait adanya pembatalan dari jadwal semula, 15 Januari 2021.
Manajemen klub memutuskan untuk menurunkan intensitas dan program latihan demi menjaga kondisi pemain dan anggota tim yang lain.
"Latihan sudah kami sesuaikan. Meski saat ini ada sedikit hambatan karena harus mengubah program latihan yang sudah dibuat pelatih."
"Kalau persiapan dari tim, dikatakan terganggu, itu pasti. Karena saat ini sudah memasuki minggu akhir menuju tanggal liga," ujar Ferry Jupri.
"Namun, kalau di Hangtuah, bisa mengatasi. Memang, kami menjadwalkan peak-nya anak-anak di tanggal 15 Januari. Pelatih pun sudah menurunkan latihan."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil NBA: LA Lakers Berhasil Bounce Back meski Tanpa Anthony Davis https://t.co/xvvCymmFe0— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 9, 2021
Berita IBL Lainnya:
Soal PSBB Jawa-Bali, Ini Respons Dirut IBL
Jawa-Bali Bakal Terapkan PPKM, Nasib Tip-off IBL 2021 Jadi Tanda Tanya