- Pada musim debut di NBA, Giannis Antetokounmpo pernah nyaris melewatkan pertandingan Milwaukee Bucks.
- Penyebabnya, Giannis Antetokounmpo tak mampu bayar taksi karena seluruh uangnya dikirimkan ke Yunani.
- Setelah berlari 1,6 km, ada orang baik yang memberi Giannis Antetokounmpo tumpangan ke Bradley Center.
SKOR.id - Giannis Antetokounmpo adalah salah satu bintang basket besar saat ini. Ia pilar terpenting Milwaukee Bucks dalam upaya mengejar gelar NBA kedua sepanjang sejarah.
Pemain yang dijuluki "Greek Freak" tersebut mencapai titik ini tidak dengan cara mudah. Sebab, Giannis Antetokounmpo lahir dari keluarga imigran Nigeria yang kurang mampu.
Cerita unik terjadi pada musim debut di NBA, 2013-2014. Saat itu, Giannis Antetokounmpo nyaris melewatkan sebuah pertandingan lantaran tak punya uang untuk bayar taksi.
Sifat dermawan pebasket asal Yunani ini yang membuatnya dalam situasi sulit tersebut. Singkat cerita, suatu hari, ia pergi ke Western Union untuk mengirim uang ke negaranya.
Ternyata, seluruh uang yang ada di kantungnya diserahkan ke Western Union. Alhasil, ia tak memiliki uang lagi untuk menyewa taksi menuju Bradley Center, Milwaukee.
Padahal, di hari itu, Milwaukee Bucks harus bertanding. Tak punya pilihan lain, tanpa pikir panjang Greek Freak pun berlari untuk menuju Bradley Center.
Beruntung, Antetokounmpo hanya perlu berlari sejauh 1,6 km. Sebab, ada orang baik yang bersedia memberikan tumpangan kepadanya.
"Waktu itu ada orang baik menepi dan menawarkan Giannis (Antetokounmpo) tumpangan. Dia tak perlu berlari sampai Bradley Center," kata jurnalis Sports Illustrated, Chris Mannix.
Adapun, masa kecil Giannis Antetokounmpo boleh dibilang penuh derita dan air mata. Keluarganya seringkali tak memiliki cukup uang untuk sekadar membeli makanan.
Kesulitan Beli Sneakers, Denny Sumargo Pernah Pakai Boots untuk Main Baskethttps://t.co/RIkXfZMd6N— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 3, 2020
Namun sekarang, semuanya sudah berubah. Dunia berubah 180 derajat untuk Giannis Antetokounmpo. Ia menerima gaji besar dari Milwaukee Bucks.
Musim ini, pebasket 25 tahun tersebut diketahui mendapatkan bayaran 25 juta dolar AS (sekitar Rp366,1 miliar) per tahun.
Hal ini jelas jauh berbeda dengan musim rookie-nya di mana Greek Freak hanya menerima gaji senilai 1,8 juta dolar AS (sekitar Rp26,3 miliar).
Dengan penghasilan sebesar itu, tentu tak ada cerita bagi Giannis Antetokounmpo sampai kembali kehabisan uang untuk membayar taksi.
Apalagi, saat ini pembayaran taksi di AS sudah bisa dilakukan secara digital melalui Apple Pay dan beberapa platform pembayaran lain.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita NBA Lainnya:
Para Pemain NBA dan WNBA Dapat Wejangan dari Mantan Ibu Negara AS
Penggemar NBA di Cina Masih Belum Bisa Menonton Pertandingan