- Prawira Bandung kalahkan Bank BPD DIY Bima Perkasa pada laga pembuka seri keenam IBL 2020 di DBL Arena, Surabaya, Kamis (5/3/2020).
- Ini menjadi kemenangan ketiga Prawira Bandung sepanjang IBL 2020 yang sekaligus membuat mereka mentas dari dasar klasemen.
- Pelatih Prawira Bandung, Giedrius Zibenas, ingin anak asuhnya kembali meraih hasil maksimal di Kota Pahlawan.
SKOR.id - Prawira Bandung sukses membuka petualangan mereka di Surabaya untuk seri keenam Indonesian Basketball League (IBL) 2020 dengan manis.
Kemenangan diraih Prawira Bandung kala berhadapan dengan Bank BPD DIY Bima Perkasa di DBL Arena, Surabaya, pada Kamis (5/3/2020) malam.
Laga Prawira Bandung kontra Bank BPD DIY Bima Perkasa ini merupakan partai tunda dari seri kelima IBL 2020 yang seharusnya digelar di Kediri pekan lalu.
Kala itu, Jumat (28/2/2020), pertandingan terpaksa ditunda karena masalah teknis yang mengakibatkan jadwal molor.
Baca Juga: IBL 2020: Jadwal Molor, Prawira Bandung vs Bima Perkasa Ditunda
Pada laga tadi malam, Prawira Bandung sebenarnya sempat mendapat perlawanan alot dari Bank BPD DIY Bima Perkasa, terutama pada kuarter pertama.
Namun Prawira mulai mendapat momentum pada 10 menit kedua dan unggul 11 angka, 37-26, saat pertandingan memasuki turun minum.
Modal positif tersebut dimanfaatkan betul oleh tim asuhan Giedrius Zibenas untuk mengunci pertandingan malam itu dengan skor akhir 79-63.
Berdasarkan catatan Skor.id, ini menjadi kemenangan ketiga Prawira Bandung dalam gelaran IBL 2020 yang juga membawa mereka mentas dari dasar klasemen.
Kini, Diftha Pratama dan kolega menduduki peringkat kedelapan dengan torehan 14 poin sehingga peluang mereka menembus zona play off makin besar.
"Sampai saat ini, setiap klub punya peluang menuju play off," kata Giedrius Zibenas seusai pertandingan.
"Tim yang sedang di atas bisa saja tergelincir dan yang saat ini di bawah bisa pula naik dengan dramatis," ucapnya.
Baca Juga: Jadwal Seri VI IBL 2020: 12 Laga Siap Digelar di Surabaya
Maka dari itu, Giedrius Zibenas ingin anak asuhnya tetap fokus untuk kembali meraih kemenangan sehingga posisi mereka pada tabel klasemen terus membaik.
Prawira Bandung masih memiliki dua pertandingan di seri Surabaya, yakni menantang Louvre Surabaya (Jumat, 6/3/2020) dan melawan Amartha Hangtuah (Minggu, 8/3/2020).
"Hari ini (Kamis) kami layak menang. We made good stop," kata pelatih yang akrab disapa Ghibi itu.
"Besok (Jumat) kami harus bermain lebih bagus dan smart," Giedrius Zibenas memungkasi.