- Lewis Hamilton dan George Russell berbagi keluh kesah mengenai perjalanan sepanjang F1 2022.
- Keduanya sepakat bahwa awal musim F1 2022 adalah mimpi buruk bagi Mercedes.
- Mereka optimistis menyambut F1 2023 dengan mobil terbaru Mercedes.
SKOR.id - Duo Mercedes, Lewis Hamilton dan George Russell, sama-sama membenci mobil mereka yang sangat buruk di awal musim Formula 1 (F1) 2022.
Musim 2022 bukanlah milik Mercedes yang hanya menempatkan George Russell di urutan ke-4 dan Lewis Hamilton di peringkat ke-6 klasemen akhir musim.
Hamilton secara tersirat mengaku sempat frustrasi dengan performa mobil Mercedes, terutama di awal musim 2022 yang penuh dengan masalah terutama bouncing (pantulan mobil di atas aspal).
Russell pun sepakat bahwa bouncing adalah masalah klasik Silver Arrows di awal musim F1 2022 yang membuatnya sampai lupa rasanya balapan dengan nyaman.
"Sudahkan Anda belajar sesuatu sepanjang tahun ini, seperti membenci mobil (Mercedes)?" tanya Hamilton kepada Russell seperti dilansir dari Express.co.uk.
"Ada momen ketika Anda benar-benar membencinya karena tidak berjalan seperti yang diharapkan dan terus menerus mengalami bouncing. Rasanya sangat muak dan lelah."
"Ada momen ketika saya bahkan sudah lupa bagaimana rasanya mengemudikan mobil yang tidak mengalami bounce sama sekali," kata Russell menjawab.
"Saya rasa balapan pertama yang kita lakoni mungkin di Barcelona. Ketika kita tidak mengalami bounce sama sekali. Saya sampai merasa 'apa ini'?"
Dua pembalap Inggris itu menambahkan bahwa masalah bouncing sangatlah menyakitkan dan menyisakan kenangan buruk.
"Ada satu foto yang saya ingat. Yakni, di momen ini (ketika menahan sakit pinggang di GP Azerbaijan). Saya ingat sekali karena rasanya sakit sekali," kata Hamilton.
"Akhir pekan itu saya merasa bagian belakang mobil saya lebih rendah daripada milikmu. Alhasil mobil saya lebih buruk. Menyakitkan bagi kita berdua."
Russell pun mengaku buruknya performa mobil Mercedes menghancurkan ambisi mereka untuk menyaingi para rival seperti Red Bull Racing dan Ferrari dalam perebutan pole position.
"Mobilnya sulit sekali dikendalikan terutama di awal tahun karena masalah bouncing," kata Russell menjelaskan.
"Itu bukan sesuatu yang kita inginkan ketika tengah bertarung untuk merebut pole position."
Meskipun demikian, Hamilton maupun Russell tetap optimistis menyambut musim baru F1 2023.
Mereka optimistis dengan langkah yang diambil Mercedes dengan melakukan perbaikan dan pengembangan tunggangan untuk musim depan.
"Kita berdua tahu bahwa kita telah belajar banyak sepanjang tahun ini dan kita telah berkembang dengan baik," ujar Hamilton menegaskan.
"Kita tahu bahwa tim Mercedes tengah mengembangkan mobil yang lebih baik untuk tahun depan dan apapun yang akan kita hadapi nanti, kita akan menghadapinya."
Baca Juga Berita Lewis Hamilton Lainnya:
Pendapatan Noniklan Max Verstappen Melampaui Lewis Hamilton