- Lewis Hamilton bertekad bawa Mercedes melampaui Ferrari pada klasemen konstruktor.
- Kini, Mercedes masih tertinggal 40 poin dari tim Kuda Jingkrak.
- Jika mampu melampaui perolehan angka Ferrari, itu jadi landasan bagus Mercedes dalam F1 2023.
SKOR.id - Mulai bisa dipecahkannya problem porpoising membuat Mercedes-AMG Petronas mengancam Ferrari dalam klasemen konstruktor Formula One (F1) 2022.
Kini, Mercedes hanya tertinggal 40 poin saja dari tim Kuda Jingkrak. Hasil dua balapan terakhir juga menunjukkan kalau Mercedes kini sudah lebih cepat ketimbang Ferrari.
Ya, Lewis Hamilton selalu mampu finis kedua di belakang Max Verstappen pada GP Amerika Serikat (AS) dan GP Meksiko.
Lewis Hamilton menyatakan tekadnya untuk bisa membawa Mercedes melampaui Ferrari di klasemen konstruktor. Masih ada dua balapan sisa yang ada di F1 2022.
Pertama adalah F1 GP Sao Paolo akhir pekan ini lalu dilanjutkan seri terakhir, GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina.
"Saya tahu betapa pentingnya tim ini untuk bisa berada di posisi dua, terutama karena anggaran energi dan peningkatan baiaya yang terjadi di Inggris (markas Mercedes),"
"Hal ini jelas berdampak bagi tim dan saya tahu betapa kerasnya kami berjuang untuk bisa mengejar ketinggalan, jadi itu akan menjadi perasaan luar biasa (jika bisa finis di posisi dua)," kata Hamilton.
Juara dunia F1 tujuh kali itu mengakui, mengejar Ferrari tentu bukan hal yang mudah. Sebab, skuad asal Maranello tetap memiliki mobil yang bagus.
"Ferrari punya mobil yang bagus di sepanjang tahun dan tentu mereka sangat berpeluang untuk kembali di depan pada akhir pekan ini,"
"Tentu saja tidak akan muda untuk menundukkan mereka, namun jika jika kami melakukannya, ini akan berarti untuk kami sebelum menatap musim depan," Lewis Hamilton menuturkan.
Sebagai catatan, perubahan regulasi telah membuat Mercedes kehilangan ketangguhannya. Mereka tak hanya tertinggal dari Red Bull yang merupakan pesaing di musim lalu, melainkan juga Ferrari.
Problem porpoising jadi masalah bagi Mercedes, namun perlahan-lahan hal tersebut mampu dieliminasi.
Yang jelas, apapun hasil musim ini, Mercedes tampaknya akan kembali menjadi penantang serius dalam perburuan gelar juara dunia pembalap maupun konstruktor tahun depan.
Berita Lainnya Lewis Hamilton:
Baca Juga: Lewis Hamilton Resmi Jadi Warga Kehormatan Brasil
Baca Juga: Toto Wolff: Lewis Hamilton Akan Berhenti Balapan Ketika Sudah Merasa Lelah