- Pembalap Red Bull Racing, Sergio Perez, kecewa tak bisa merebut pole position GP Meksiko 2022.
- Perez menyebut kegagalannya tersebut terjadi karena problem kelistrikan.
- Kendati demikian, Perez optimistis dirinya mampu mengatasi problem tersebut dengan strategi yang tepat saat balapan.
SKOR.id - Sergio Perez gagal bersinar pada sesi kualifikasi GP Meksiko 2022, Sabtu (29/10/2022) waktu setempat.
Problem kelistrikan membuatnya tak bisa tampil apik dalam Q1 yang digelar di Autodromo Hermanos Rodriguez.
Drag Reduction System (DRS) tidak berfungsi dengan semestinya, yang membuatnya menyelesaikan Q1 di urutan ketujuh.
Performanya membaik setelah mendapat penanganan. Saat Q2, ia finis P5 dan maju satu setrip lagi pada Q3.
Pada balapan nanti, Perez akan start berdampingan dengan Lewis Hamilton dari baris kedua.
"Itu sebuah bencana, bencana besar. Kami mengalami masalah listrik sejak awal," ujar Perez, dikutip dari Motorsport.
"Tapi, jika saya menengok kembali dan melihat semua kualifikasi, saya nyaris tereliminasi dari Q1, hampir juga di Q2 dan tidak punya referensi terkait progres."
"Saya bahkan tidak punya waktu lap. Kadang, saya tidak tahu di mana keseimbangan rem. Jadi itu kekacauan total."
"Tapi pada akhirnya, saya kira finis keempat bukan hal terburuk yang bisa terjadi, tapi saya kira (posisi) kami seharusnya bisa lebih tinggi," tuturnya.
Pembalap yang akrab disapa Checo tersebut juga menjelaskan problem kelistrikan yang menghantui sepanjang sesi. Ia berharap akan ada solusi untuk balapan.
Quali result #MexicoGP ???????? Max P1! ⏱, RUS, HAM, Checo P4 ????, SAI, BOT, LEC, NOR, ALO, OCO. #F1 pic.twitter.com/HF0YmLxVZS— Oracle Red Bull Racing (@redbullracing) October 29, 2022
"Pada dasarnya, saya tidak punya referensi terhadap waktu lap dan sejenisnya," ujar Checo.
"DRS kembali, satu-satunya yang tidak kembali adalah tenaga. Mereka yakin dapat memperbaikinya (untuk balapan),” ia mengungkapkan.
Kekecewaan jelas ada dengan rapor tersebut. Namun, ia berusaha mengambil sisi positifnya dan bertekad membangun motivasi lebih kuat.
"Tentu saja, jika ada satu kualifikasi di mana Anda ingin memiliki semuanya sempurna, sekarang saatnya, terutama mempertimbangkan betapa dekat Anda dengan pole position," ujarnya.
"Saya pikir kami akan mendapat hasil lebih baik daripada sebelumnya. Ada banyak hal yang bisa kami lakukan untuk besok, jadi kami akan mencoba melakukan yang terbaik."
"Besok, saya hanya ingin menang dan memberikan yang terbaik di Tikungan 1 dan lihat apa yang terjadi."
"Saya akan agresif khususnya di Tikungan 1. Karena, setelah momen tersebut, semua dapat menjadi sedikit kacau dan kemudian akan akan ada pit stop. Semua tergantung hal itu juga," pungkas Checo.
Artikel ini telah tayang di Motorsport Indonesia dengan judul "Gagal Pole Position, Perez Sebut Kualifikasi F1 GP Meksiko Bencana".
Berita Formula 1 lainnya:
F1 GP Meksiko 2022: Rebut Pole, Max Verstappen di Ambang Pemecahan Rekor
F1 GP Meksiko 2022: Sebastian Vettel Kenakan Helm Khusus Mengenang Mendiang Bos Red Bull