- Legenda F1, Damon Hill, memberikan pujian setinggi langit untuk Max Verstappen.
- Ia menyebut Verstappen layak disejajarkan dengan Michael Schumacher dan Lewis Hamilton.
- Menurut Hill, di masa depan Verstappen akan memecahkan banyak rekor.
SKOR.id - F1 2022 hampir pasti menjadi milik pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen.
Hingga tuntasnya seri ke-16, Verstappen telah mengemas 11 kemenangan dan selangkah lagi mempertahankan gelar juara.
Verstappen bahkan berpeluang mengunci gelar pada GP Singapura pekan depan jika mampu mempertahankan jarak 138 poin dari pesaing terdekatnya.
Dominasi Verstappen pada F1 2022 turut membuat legenda F1, Damon Hill, berdecak kagum.
Menurut Hill, pembalap asal Belanda tersebut kini layak disejajarkan dengan nama-nama besar seperti Michael Schumacher dan Lewis Hamilton.
"Max telah melakukan pekerjaan luar biasa pada musim ini. Hebatnya, ia meraih semuanya dengan begitu tenang, seolah-olah semua begitu mudah buatnya," kata Hill, dikutip dari Tuttomotoriweb.
"Saat Anda melihat penampilan dan rekor-rekor yang akan dipecahkannya, Anda akan sadar bahwa ia selevel Schumacher dan Hamilton," ujarnya.
Menurut Hill, penampilan Verstappen yang makin matang merupakan imbas dari keberhasilannya menyegel gelar juara musim lalu.
"Kini, Verstappen tidak lagi mengambil risiko. Dia benar-benar memegang kendali. Senang rasanya melihatnya di belakang kemudi," ujar Hill.
"Keberhasilan memenangi kompetisi musim lalu membuatnya benar-benar rileks, tanpa tekanan untuk memburu gelar."
"Itulah yang terjadi saat Anda akhirnya sukses dan meraih apa yang menjadi tujuan utama. Sejak itu, semuanya berubah."
"Saya pikir, akan sulit bagi siapapun untuk menyaingi dan mengalahkannya saat ini. Ia benar-benar membalap dengan luar biasa," pungkasnya.
Berita Formula 1 lainnya:
Stefano Domenicali Tegaskan F1 Belum Butuh Tim Baru
Lewis Hamilton Sebut Pembalap Ini Layak Debut di F1
Fernando Alonso Bermimpi Lakoni 400 Balapan F1 Sebelum Pensiun