- Mercedes memutuskan untuk menurunkan pembalap pengganti di FP1 F1 GP Prancis 2022.
- Nyck de Vries akan mengemudikan mobil Lewis Hamilton di Sirkuit Paul Ricard.
- Turunnya Nyck de Vries sebagai upaya Mercedes mengumpulkan data sebelum race day GP Prancis 2022.
SKOR.id - Mercedes memutuskan untuk mengirim pembalap pengganti Nyck de Vries di sesi latihan bebas pertama (FP1) Formula 1 (F1) GP Prancis 2022 hari Jumat (22/7/2022) besok.
Toto Wolff selaku prinsipal tim Mercedes mengatakan bahwa de Vries akan mengemudikan mobil milik Hamilton di Sirkuit Paul Ricard.
"Nyck akan menggantikan Lewis di latihan bebas pertama akhir pekan ini," kata Wolff dilansir dari formula1.com.
"Ini adalah bagian dari upaya alokasi untuk para pembalap muda tahun ini. Jadi, kami sangat menantikan seberapa berkembang di nantinya."
Ini merupakan penampilan kedua de Vries musim ini setelah menggantikan Alex Albon (Williams) di GP Spanyol 2022 beberapa waktu lalu.
Wolff menambahkan bahwa tujuan lain dari diturunkannya de Vries adalah mengumpulkan data terbaru guna pengembangan mobil W13.
Apalagi Mercedes sedang dalam momentum apik setelah Hamilton dan George Russell secara berurutan finis ke-3 dan ke-4 di GP Austria 2022 pekan kemarin.
"Pemahaman kami mengenai (mobil) W13 terus berkembang di setiap putarannya. Hal ini terefleksikan dari pengembangan dan hasil balapan kami," ujarnya.
"Meskipun kami cukup cepat di Austria tetapi kami masih belum bisa menembus jajaran terdepan. Kami masih butuh mengejar sepersepuluh lagi dan mengembangkannya ke dalam mobil. Termasuk saat di Prancis nanti."
This weekend @nyckdevries will be taking the wheel of W13 for FP1. ????
Lewis has chosen this weekend to fulfil the first of two young driver sessions required by all teams this season. George has selected one later in the year. pic.twitter.com/aNimIvCClU— Mercedes-AMG PETRONAS F1 Team (@MercedesAMGF1) July 20, 2022
Target utama Mercedes saat ini adalah memperkecil gap dengan dua rival penghuni teratas tabel sementara konstruktor terbaik F1 2022, yakni Red Bull Racing dan Ferrari.
Silver Arrows untuk sementara di urutan ketiga dengan 237 poin, selisih 66 poin dari Ferrari dan 122 poin dari pemuncak klasemen Red Bull Racing.
"Paul Richard adalah lintasan yang berbeda sekaligus menantang. Aspal di sana mulus dengan berbagai jenis tikungan juga lintasan lurus yang panjang," kata Wolff menambahkan.
"Tujuan kami adalah membuat terobosan lebih jauh dalam memperkecil jarak dengan para jajaran terdekan. Semoga kami bisa kembali naik podium (di Prancis)."
Berita Formula 1 Lainnya:
Jadwal F1 GP Prancis 2022, Akhir Pekan Ini: Kans Big 3 Lanjutkan Dominasi
Jelang F1 GP Prancis 2022, Penggemar Ferrari Kena Prank Akun Parodi