- Lewis Hamilton finis ke-13 di F1 GP Emilia Romagna 2022 pada Minggu (24/4/2022).
- Juara dunia tujuh kali tersebut merasa telah kalah saing dari rival yang lain.
- Lewis Hamilton lega setidaknya George Russell bisa finis lima besar di Sirkuit Imola.
SKOR.id - Lewis Hamilton semakin frustrasi dengan penampilannya di Formula 1 (F1) 2022 setelah finis di luar 10 besar pada GP Emilia Romagna pekan depan.
Minggu (24/4/2022), pembalap Mercedes tersebut hanya finis ke-13 di Sirkuit Imola, Italia.
Juara dunia tujuh kali tersebut bahkan disalip oleh para pembalap lain seperti duo Red Bull Racing, Max Verstappen dan Sergio Perez.
Kondisi tersebut semakin membuat Hamilton yakin bahwa kesempatannya untuk bersaing dengan para rival dalam percaturan juara dunia F1 2022 telah tertutup.
"Saya sudah keluar dari (persaingan) juara dunia, sudah pasti," kata Hamilton dilansir dari formula1.com.
"Sudah tidak diragukan lagi hal tersebut. Akan tetapi, saya masih akan terus berjuang sekeras mungkin untuk mencoba kembali bersama-sama."
Hamilton tidak yakin apakah hasil balapannya akan membaik jika dirinya masuk pit dan ganti ban kering lebih awal di Imola kemarin.
"Saya tidak begitu memahaminya, jujur saja. Saya tidak yakin hal tersebut akan terlalu mengubah banyak hal. Hasil akhir pekan kemain harus dilupakan," jelasnya.
Ketika Hamilton masih berkutat dengan performa buruk, George Russell terus menunjukkan konsistensinya dengan finis keempat di GP Emilia Romagna 2022.
Hasil tersebut disambut baik oleh Hamilton karena setidaknya ada satu pembalap yang mampu rutin memberikan poin untuk Mercedes.
"Kami semua merasakannya sebagai sebuah tim. Setidaknya, George mendapatkan beberapa poin untuk tim kali ini," kata Hamilton menjelaskan.
"Saya meminta maaf kepada semua pihak karena saya tidak bisa melakukan hal yang sama."
"Semua orang mencoba untuk melakukan yang terbaik, tidak ada yang menyerah begitu saja, semua orang mencoba secepat yang mereka bisa. Saya hanya kurang tameng saja kali ini."
Pekan depan, di GP Miami 2022, Hamilton yakin bisa tampil lebih baik daripada GP Emilia Romagna kemarin.
"Saya yakin bahwa pekan depan saya akan mendapatkan hasil yang positif. Saya akan ke pabrik untuk melihat apa yang bisa kami tingkatkan," kata Hamilton optimistis.
Berita Formula 1 Lainnya:
Hasil FP1 F1 GP Emilia Romagna 2022: Ferrari Mendominasi, Lewis Hamilton Terdampar di P18
Hasil F1 GP Emilia Romagna 2022: Max Verstappen Menang, Red Bull Perkasa di Kandang Ferrari