- Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, ketiban nasib sial.
- Arloji mewah miliknya dirampok seseorang saat tengah berada di kota Viareggio, Tuscan.
- Diketahui, arloji yang dirampok merupakan produksi Richard Mille seharga Rp4,5 miliar.
SKOR.id - Senin (18/4/2022) menjadi hari sial bagi Charles Leclerc. Pembalap Ferrari tersebut mengalami musibah perampokan saat tengah berada di kota Viareggio, Tuscan.
Berdasarkan laporan yang diterima Motorsport, peristiwa perampokan terjadi sekitar pukul 22.00 waktu setempat.
Saat itu, Charles Leclerc dan Andrea Ferrari (pelatih) tengah berada di area Via Salvatori yang gelap.
Namun, sekelompok penggemar mengenali wajah Leclerc dan berhenti untuk meminta foto bersama serta tanda tangan sang pembalap.
Lantaran sosoknya makin menarik perhatian, seorang pencuri memanfaatkan situasi dengan merampok arloji dari pergelangan tangan Leclerc.
Pencuri tersebut bahkan bisa kabur sebelum sang pembalap sadar, meninggalkan Leclerc yang bergegas melaporkan kejadian ini kepada pihak kepolisian.
Pihak berwenang kini tengah menyelidiki kasus ini sembari mencari tahu apakah perampokan itu oportunistik atau direncanakan sebelumnya.
Andrea Ferrari pun melontarkan kekesalan dalam sebuah tulisan di Instagram pribadinya Selasa (19/4/2022).
Lihat postingan ini di Instagram
Ia menuliskan tentang minimnya penerangan di kawasan kota tempat terjadinya perampokan, yang juga menjadi bahan aduan dari warga sekitar beberapa waktu terakhir.
"Via Salvatori benar-benar dalam kegelapan selama berbulan-bulan. Kami telah melaporkan ini selama berbulan-bulan," tulis Ferrari.
"Well, kemarin malam di Via Salvatori, mereka merampok kami. Terpikirkah untuk memasang lampu, cepat atau lambat? Saya sungguh malu," tulisnya.
Adapun jam tangan yang dicuri bukanlah jam tangan sembarangan karena diproduksi oleh Richard Mille yang terkenal sebagai produsen jam tangan mewah.
Richard Mille pun dikenal merupakan sponsor lama Leclerc, sekaligus mitra resmi Ferrari sejak 2021.
Leclerc bukanlah pembalap F1 pertama yang mengalami insiden perampokan. Tahun lalu, pembalap McLaren, Lando Norris, mengalami nasib yang sama.
Arloji prototipe Richard Mille milik Norris dirampok saat ia tengah menonton final Euro 2020 di Stadion Wembley, Inggris.
Artikel ini telah tayang di Motorsport Indonesia dengan judul "Arloji Rp4,5 Miliar Milik Charles Leclerc Dirampok"
Berita Formula 1 lainnya:
Jelang F1 GP Emilia Romagna 2022, Ini Sederet Aturan Anyar Sprint Race
Eddie Irvine Sarankan Ferrari Lakukan Team Order agar Charles Leclerc Juara F1 2022
Kelly Brook Beberkan Kencan Canggung dengan Legenda F1 Eddie Irvine