- Ajang Formula 1 akan kembali dua pekan lagi dengan menggelar seri balapan di Sirkuit Imola.
- F1 berencana kembali memberlakukan format sprint race di Imola.
- Ferrari cukup pede dengan setelan mereka dan tidak akan melakukan perubahan pada mesin mobil F1-75.
SKOR.id - Tak dapat dimungkiri, Ferrari adalah tim paling solid di F1 2022 sejauh ini.
Skuad Maranello sukses mengemas lima podium pada tiga seri pertama, lengkap dengan dua kemenangan di Bahrain dan Australia.
Dilansir dari Motorsport, Ferrari baru mau menerapkan upgrade ketika balapan bergulir di Eropa.
Kebetulan, seri berikutnya akan digelar di Sirkuit Imola, yang akan menjadi balapan Eropa pertama musim ini.
Lantas, apakah Ferrari akan melakukan upgrade di Imola? Nyatanya tidak.
Rencana F1 menggelar format sprint race di GP Emilia Romagna menjadi alasan utama. Dengan format tersebut, waktu untuk menguji perangkat baru sangatlah mepet.
"Saya kira itu (GP Emilia Romagna) akan menjadi akhir pekan yang sulit kalau mau melakukan pembaruan dan mengevaluasi penampilan dari hari Jumat," kata bos Ferrari, Mattia Binotto.
Seperti diketahui, format sprint race menyingkat waktu latihan para pembalap secara cukup signifikan.
Para pembalap sudah harus memperebutkan starting grid untuk sprint qualifying pada sesi latihan kedua hari pertama.
Dengan demikian, pembalap sudah harus nyetel sejak latihan bebas pertama dan tidak ada waktu untuk mengubah setelan.
"Jika kami akan melihat diri sendiri, tidak akan ada upgrade besar di Imola karena kami yakin itu bukan tempat yang tepat," ujarnya.
"Kami akan mencoba memitigasi isu yang dimiliki sejauh ini. Saya memikirkan porpoising dan pantulan yang berimbas pada performa di akhir pekan."
"Jadi, kami mencoba bekerja pada poin spesifik itu. Tapi untuk peningkatan dan lain-lain yang signifikan, itu akan terjadi nanti di musim ini," tuturnya.
Mengacu pada pernyataan Ferrari sebelumnya, kemungkinan besar perubahan besar F1-75 baru akan terjadi paling cepat pada seri keenam.
Pasalnya, setelah GP Emilia Romagna, para pembalap akan kembali ke Amerika untuk melakoni GP Miami.
Baru sesudah itu, Tur Eropa benar-benar dimulai dengan menggelar GP Spanyol di Sirkuit Barcelona-Catalunya.
Artikel ini telah dimuat di Motorsport Indonesia dengan judul "Ferrari Tak Upgrade Performa F1-75 di Imola karena Sprint Race".
Berita Formula 1 lainnya:
Raih 4 Poin, Valtteri Bottas Puji Performa Tim Alfa Romeo di F1 GP Australia 2022
F1 GP Australia 2022 Pecahkan Rekor Penonton dengan 420 Ribu Orang
F1 GP Australia 2022: Dari P20 ke P10, Alex Albon Gembira Serasa Juara