- Max Verstappen mengaku sudah punya firasat buruk sebelum akhirnya gagal finis di F1 GP Australia 2022.
- Sebelum balapan, mekanik sempat mengerubungi mobil Max Verstappen untuk melihat potensi masalah yang terjadi.
- Kegagalan finis membuat Max Verstappen tercecer di posisi enam klasemen sementara F1 2022.
SKOR.id - Untuk kali kedua sepanjang kompetisi Formula 1 (F1) 2022 yang baru berjalan tiga seri, Max Verstappen terpaksa gagal finis.
Sebelumnya, Max Verstappen gagal menuntaskan balapan perdana F1 2022 yang berlangsung di Bahrain.
Mobil milik juara dunia F1 2021 itu kehabisan tenaga beberapa lap sebelum finis setelah dirinya terlibat pertarungan sengit dengan Charles Leclerc (Ferrari) untuk posisi terdepan.
Terbaru, pada Minggu (10/4/2022), Max Verstappen pulang dengan tangan hampa dari F1 GP Australia 2022 setelah kembali gagal finis.
Mobil RB18 yang dikemudikan Max Verstappen kembali mengalami kendala teknis, bahkan sampai sedikit terbakar, saat lomba menyisakan kurang dari 20 lap.
Kejadian yang terjadi di Sirkuit Albert Park, Melbourne itu sangat menyesakkan mengingat Max Verstappen sejatinya mampu tampil kompetitif dan tengan menduduki P2.
Heartbreak for Max Verstappen in Australia ????
An podium opportunity missed for the Dutchman after a strong showing ended prematurely with a car problem ????#AusGP #F1 pic.twitter.com/DXeOAe1r4X— Formula 1 (@F1) April 10, 2022
Setelah balapan berakhir, Max Verstappen mengaku sudah memiliki firasat kalau dirinya akan gagal finis.
Apalagi sejumlah mekanik Red Bull Racing tampak mengerumuni mobil RB18 bernomor 1 sebelum balapan dimulai untuk memperbaiki masalah.
Verstappen pun menyebut kejadian tersebut memang ada kaitannya dengan kegagalan finis di F1 GP Australia 2022.
"Saya sudah tahu ada problem, jadi akan selalu ada tanda tanya untuk bisa menyelesaikan balapan," katanya.
"Namun, hal-hal semacam itu tentu tidak boleh terjadi jika anda ingin memperebutkan gelar juara dunia."
Sementara itu, kegagalan finis di Negeri Kanguru membuat Max Verstappen tertinggal jauh dari Charles Leclerc dalam klasemen F1 2022.
Dari tiga balapan, Leclerc sudah mengumpulkan 71 poin yang membuatnya mantap berada di puncak klasemen.
DRIVER STANDINGS ????@Charles_Leclerc increases his championship lead to a larger margin than anyone did in 2021! ????
And, @GeorgeRussell63 makes a move into P2 ????#AusGP #F1 pic.twitter.com/uKUgMpR1UT— Formula 1 (@F1) April 10, 2022
Pembalap asal Monako itu unggul 34 poin atas George Russell (Mercedes-AMG Petronas) yang jadi pesaing terdekatnya.
Sementara Max Verstappen yang baru mengantongi 25 poin masih bertengger di peringkat enam.
Meski kompetisi masih panjang dan menyisakan 20 balapan, Red Bull Racing harus segera berbenah termasuk mengatasi sendiri mesin Honda lewat Red Bull Powertrains (RBPT).
Berita F1 Lainnya:
Hasil F1 GP Australia 2022: Charles Leclerc Menang, Mobil Max Verstappen Terbakar
F1 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen