- Spekulasi Lewis Hamilton pensiun kian kencang menyusul aksi bungkam yang telah dilakukannya sejak balapan terakhir F1 2021.
- Mercedes pun mesti memutar otak untuk mencari pembalap pengganti jika Lewis Hamilton benar-benar memutuskan gantung helm.
- Eks pembalap F1, Ralf Schumacher, menyebut Sebastian Vettel berpeluang direkrut menjadi pembalap anyar Mercedes.
SKOR.id - Awan ketidakpastian masih menaungi salah satu tim kontestan Formula 1 (F1) 2022, Mercedes.
Pembalap andalan tim Mercedes dalam sembilan musim terakhir, Lewis Hamilton, masih bungkam usai gagal merebut kemenangan di GP Abu Dhabi 2021.
Hasil lomba yang membuat Lewis Hamilton gagal merengkuh gelar juara dunia F1 kedelapaannya itu agaknya sangat melukai hati sang pembalap.
Belakangan, santer beredar rumor yang menyebut Hamilton bakal undur diri dari ajang yang telah membesarkan namanya tersebut.
Jika hal itu benar-benar terjadi, maka Mercedes harus siap mencari pengganti yang sepadan dengan pembalap 37 tahun tersebut.
Mantan pembalap F1 yang kini menjadi pengamat, Ralf Schumacher, menyebut satu nama yang berpeluang digaet Mercedes untuk menggantikan Lewis Hamilton.
Nama yang dimaksud Ralf Schumacher adalah empat kali juara dunia F1 yang kini membalap untuk Aston Martin, Sebastian Vettel.
"Vettel memiliki pengalaman. Ia juga masih memiliki kecepatan," kata adik dari legenda F1, Michael Schumacher tersebut.
"Yang paling penting, ia sangat familiar dengan mobil Mercedes serta mesinnya. Konsep Aston Martin dalam mengembangkan mobil F1 juga tak beda jauh dengan Mercedes."
Selain itu, Ralf Schumacher menyebut bergabungnya Sebastian Vettel ke Mercedes akan membuatnya kembali ditakuti.
"Pasalnya, ia akan memiliki kesempatan yang lebih besar untuk bersaing merebut gelar lagi," Ralf Schumacher menjelaskan.
"Itulah yang diinginkan Vettel selama ini. Ia ingin kembali memenangi balapan dan itu sudah ditunjukkannya."
Meski demikian, ada beberapa hal yang bisa membuat skenario Mercedes memboyong Sebastian Vettel urung terjadi.
Yang pertama, tentu saja, jika Lewis Hamilton urung pensiun dan melanjutkan kontraknya bersama Mercedes hingga 2023.
Skenario lainnya adalah Mercedes lebih memilih jasa pembalap muda berbakat ketimbang Sebastian Vettel yang sudah 34 tahun.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Formula 1 lainnya:
Pierre Gasly Berharap AlphaTauri Bangkitkan Kembali Dongeng Brawn GP pada F1 2009
Lulusan F1 Esports, Cem Bolukbasi, Resmi Jadi Driver Formula 2