- Formula 1 (F1) 2022 akan menggelar seri perdana pada 18-20 Maret di Sirkuit Bahrain.
- Mulai musim ini, F1 menggunakan regulasi dan desain mobil anyar.
- Pembalap Mercedes, George Russel, meyakini setidaknya ada lima tim yang punya kans juara dengan regulasi anyar.
SKOR.id - Kompetisi F1 2021 dinilai sukses mengembalikan minat para penggemar untuk kembali menyaksikan ajang balap jet darat.
Setelah selama tujuh tahun terakhir Mercedes begitu mendominasi, akhirnya pada F1 2021 Max Verstappen berhasil merebut gelar juara.
Para penggemar tentu berharap keseruan F1 2021 berlanjut ke F1 2022, yang akan dimulai dlaam hitungan bulan.
Hal ini turut diafirmasi pembalap Mercedes, George Russel. Bahkan, menurutnya, pertarungan musim depan tak hanya melibatkan Mercedes dan Red Bull Racing.
Setidaknya ada lima tim yang disebutnya punya kans untuk merebut gelar juara pada musim depan, termasuk Ferrari dan McLaren.
"Tim seperti Ferrari akan sangat berambisi melawan dengan perubahan aturan baru, setelah mengalami dua musim yang sulit," katanya dilansir dari laman resmi F1.
"Hal sama berlaku untuk McLaren. Tim seperti mereka punya bakat di departemen teknik dan talenta di antara para pembalap untuk benar-benar bersaing."
"Saya sangat percaya lima tim mampu melakukan sesuatu yang istimewa, tahun ini. Jadi, Anda harus ada di atasnya. Saya pikir pengembangan akan jadi kunci," tuturnya.
Lebih lanjut, Russel menegaskan bahwa F1 musim depan tidak akan ada tim yang diunggulkan karena semua akan memulai dari nol.
Dengan demikian, kesuksesan akan menjadi milik tim yang melakukan pengembangan mesin dengan baik sepanjang musim depan.
Memang, GP Bahrain akan jadi kesempatan pertama untuk memetakan persaingan F1 2022. Namun, Russel meyakini hal itu belum bisa jadi acuan.
"Ini bukan soal siapa yang memiliki mobil tercepat, namin siapa yang tahu bagaimana memahami mobil dengan baik dan dapat mengembangkannya," tutur Russel.
"Selain itu, saya pikir seluruh tim akan memmbuat banyak kemajuan antara balapn pertama hingga akhir musim," ia memungkasi.
Russel sendiri telah berkiprah selama tiga tahun di ajang F1 bersama Williams. Dalam kurun waktu tersebut, ia baru sekali merasakan podium, yakni pada GP Belgia 2021.
Namun, banyak yang menilai bahwa performa Russel belum maksimal karena tidak membalap dengan mobil terbaik.
Buktinya, saat menggantikan Lewis Hamilton di GP Sakhir 2020, Russel mampu start di posisi kedua dan menyabet fastest lap.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Formula 1 lainnya:
3 Persaingan yang Akan Mewarnai F1 2022, Tak Hanya Hamilton vs Verstappen
Lando Norris: Carlos Sainz Jr adalah Salah Satu Pembalap Terbaik F1
3 Pertarungan Terbaik di F1 2021, Semua Libatkan Lewis Hamilton