- Meski punya dua pembalap muda, Red Bull Racing tetap menjadi salah satu tim papan atas F1 2020.
- Max Verstappen dan Alexander Albon tetap menjadi andalan tim Red Bull Racing untuk musim ini.
- Red Bull Racing dijadwalkan meluncurkan tim mereka secara resmi pada 12 Februari 2020.
SKOR.id - Tim Red Bull Racing tampil konsisten sebagai salah satu tim papan atas ajang balap mobil jet darat Formula 1 (F1).
Dalam 11 musim terakhir, Red Bull Racing tercatat hanya sekali terlempar dari posisi tiga besar klasemen konstruktor F1. Hal itu terjadi pada musim 2015.
Selebihnya, Red Bull Racing mampu bersaing secara konsisten dengan Mercedes dan Ferrari di papan atas persaingan tim F1.
Persaingan di antara tim big three F1 itu diprediksi kembali terjadi pada musim 2020 yang akan menggelar 22 balapan dari Maret-November nanti.
Baca Juga: Max Verstappen Yakin Tak Ada Musim yang Sempurna
Menghadapi F1 2020, tim bernama resmi Aston Martin Red Bull Racing ini akan tetap menggunakan jasa duo pembalap Max Verstappen dan Alexander Albon.
Bagi Max Verstappen, F1 2020 menjadi musim kelimanya memperkuat tim yang berbasis di Milton Keynes, Buckinghamshire, Inggris, tersebut.
Max Verstappen bakal menjadi pembalap andalan Red Bull Racing. Terlebih musim lalu ia mengukir pencapaian terbaiknya di F1 dengan finis di peringkat ketiga tabel klasemen.
Pada sisi lain, Alexander Albon bakal melakoni musim keduanya di ajang F1. Pembalap berpaspor Thailand ini mampu mencuri perhatian pada musim lalu.
Alexander Albon yang tampil menawan bersama Scuderia Toro Rosso pada 12 seri perdana F1 2019 lalu mendapat promosi untuk memperkuat Red Bull Racing hingga musim berakhir.
Baca Juga: Daftar Peluncuran Mobil F1 Musim 2020
Berikut profil singkat tim Red Bull Racing untuk kompetisi F1 2020:
Nama Resmi: Aston Martin Red Bull Racing
Power Unit: Honda RA620H
Sasis: RB16
Prestasi: Empat kali juara dunia konstruktor F1 (2010-2013)
Pembalap
Nama: Max Emilian Verstappen
Tempat/Tanggal Lahir: Hasselt, Belgia/30 September 1997 (22 tahun)
Nomor Mobil: 33
Tahun Debut F1: 2015
Prestasi: Juara Zandvoort Masters 2014 dan peringkat ketiga F1 2019
Nama: Alexander Albon Ansushina
Tempat/Tanggal Lahir: London, Inggris/23 Maret 1996 (23 tahun)
Nomor Mobil: 23
Tahun Debut F1: 2019
Prestasi: runner up GP3 Series 2016
Sementara itu, tim Aston Martin Red Bull Racing dijadwalkan baru akan resmi diluncurkan ke publik pada 12 Februari 2020